Sawahlunto - Pasangan Ganda Rafliansyah-Mulyadi dan Aswari-Erizaldi keluar sebagai Juara Pertama kelompok di Kejuaraan Tenis HUT PT Bukit Asam Tbk ke-44 yang digelar di Lapangan Tenis Lubang Tembok Ombilin, Sawahlunto, Minggu (4/5).
Pasangan ganda Rafliansyah-Mulyadi dari PT Bukit Asam Tanjung Enim unggul di kelompok usia 115 menyisihkan Pasangan Bachtiar -Napril Taufik dari Medan dengan poin 8-3.
Di kelompok usia 90, Pasangan ganda Aswari-Erizaldi dari Jambi keluar jadi pemenang melalui pertarungan angka yang ketat ditengah teriknya matahari. Pasangan ganda Andika-Marvianus dari Padang yang sempat memimpin dengan pon 5-3 dipaksa mengakhiri permainan 6-8 untuk kemenangan Aswari-Erizaldi.
Sementara itu, Pasangan tuan rumah dari PT Bukit Asam Unit Pertambangan Ombilin (PTBA-UPO) Doni-H. Slamet harus puas di tempat ketiga di kelompok usia 115.Hadiah bagi pemenang diserahkan Ketua Pengadilan Negeri Sawahlunto Topan Husma Pattimura dan General Manager PT Bukit Asam Unit Pertambangan Ombilin, Yulfaizon. Selain juga dihadiri HR General Services & Finance Section Head PTBA-UPO, Alman Syarif.
Pemenang pertama memperoleh hadiah Rp6.000.000. Pemenang kedua Rp4 juta. Pemenang Ketiga Rp2 juta.
Menutup Kejuaraan Tenis tersebut, General Manager PTBA-UPO Yulfaizon mengatakan, turnamen ini rangkaian dari kegiatan HUT PT Bukit Asam Tbk ke-44. "Semoga selama mengikuti turnamen ini, kami berharap memberikan kesan menyenangkan sehingga menjadi promosi bagi daerah ini," ujar Yulfaizon.(cng)
Editor : Eriandi