JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Golkar Agung Laksono meminta Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto tidak ikut campur urusan internal partai Golkar karena sudah ada Kementerian Hukum dan HAM yang berwenang memutuskan."Urusan dalam negeri tidak usah ikut campur lah," kata Agung Laksono saat melakukan safari politik ke DPP Partai Hanura di Jakarta, Jumat (13/3).
Perkataan Agung itu menanggapi pernyataan Prabowo Subianto dalam sebuah wawancara ekslusif di televisi swasta yang menyebut bahwa dirinya meyakini Golkar hasil Munas Bali (pimpinan Aburizal Bakrie) yang sah.Menurut Agung yang berhak menentukan sah atau tidaknya kepengurusan partai beringin adalah pemerintah dalam hal ini Kementerian Hukum dan HAM, bukan orang dari partai lain.
Bagi Agung pernyataan Prabowo bukan lah bentuk perlawanan mantan capres 2014 itu. (*/lek)Sumber: Antara Editor : Eriandi