Diskusi Persiapan Mayday, Kantor Serikat Buruh Diberondong Peluru

×

Diskusi Persiapan Mayday, Kantor Serikat Buruh Diberondong Peluru

Bagikan berita
Diskusi Persiapan Mayday, Kantor Serikat Buruh Diberondong Peluru
Diskusi Persiapan Mayday, Kantor Serikat Buruh Diberondong Peluru

[caption id="attachment_3947" align="alignnone" width="300"]Demo buruh (ANTARA FOTO/Kristian Ali) Demo buruh (ANTARA FOTO/Kristian Ali)[/caption]JAKARTA - Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI) mendesak Kepolisian mengusut tuntas tindakan kejahatan berupa penembakan, yang ditujukan ke arah kantor KSBSI di daerah Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (14/4) malam.

"Kami mendesak aparat Kepolisian untuk secepatnya mengusut peristiwa yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab, dan segera menangkap pelakunya," kata Presiden KSBSI Mudhofir Khamid.Kejadian berawal ketika di dalam ruangan kantor KSBSI lantai 1, sedang ada diskusi membahas perkembangan persiapan "Mayday" atau Hari Buruh tahun 2015.

Tiba-tiba dikejutkan oleh suara rentetan tembakan peluru yang datangnya dari jalan depan kantor KSBSI."Mulanya suara rentetan tembakan itu kami kira suara petasan yang sengaja dinyalakan oleh orang yang melintas di jalan depan kantor KSBSI," ungkap Mudhofir.

Tepat di depan Kantor KSBSI terparkir sejumlah mobil peserta diskusi dan ternyata setelah diperiksa keluar, ketiga mobil tersebut mengalami pecah kaca dan ada lubang seperti ditembus peluru.Ditemukan kaca mobil sebelah kanan hancur dan ditemukan sejenis gotri (peluru air 'soft gun'). Selain itu, setelah dicek juga terdapat bekas penembakan di jendela kantor KSBSI. (*/aci)

sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini