PARIAMAN - Koalisi empat partai politik di Padang Pariaman (Demokrat, PDI Perjuangan, PAN, dan PKPI) bakal jadi rebutan antara calon bupati Damsuar dan Usman Labai. Siapakah diantara kedua tokoh itu yang akan mendapatkannya, tergantung permainan politik yang sedang dimainkan oleh kedua belah pihak itu.Usman Labai kepada Singgalang mengaku siap untuk maju dari koalisi tersebut. "Komunikasi politik yang kita bangun dari daerah sampai ke pusat, insya Allah, koalisi itu memberangkatkan kita menuju Padang Pariaman satu. Dan wakil bupatinya, besar kemungkinan Januar Bakri, Ketua DPC Partai Demokrat Padang Pariaman, sekaligus Wakil Ketua DPRD daerah ini," kata Usman Labai. (damanhuri)
Editor : EriandiAntara Damsuar dan Usman Labai
Berita Terkait