70 Persen Peserta BPJS Mandiri di Solok Selatan Menunggak Iuran

×

70 Persen Peserta BPJS Mandiri di Solok Selatan Menunggak Iuran

Bagikan berita
70 Persen Peserta BPJS Mandiri di Solok Selatan Menunggak Iuran
70 Persen Peserta BPJS Mandiri di Solok Selatan Menunggak Iuran

PADANG ARO - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Solok mencatat, 70 persen peserta mandiri di Kabupaten Solok Selatan menunggak pembayaran."Untuk Solok Selatan yang mendaftar ke BPJS Kesehatan secara mandiri sebanyak 2.625 orang, dan sekarang yang menunggak pembayaran tercatat sebanyak 1.859 orang atau 70 persen," kata Kepala Unit kepesertaan BPJS Cabang Solok, Irfan Rahmadi di Padang Aro, Selasa (21/4).

Untuk masyarakat Solok Selatan yang terdaftar di BPJS Kesehatan sebanyak 121.878 orang dari total penduduk 193.298 orang.Sebagian besar peserta BPJS Kesehatan tersebut sebelumnya dijamin melalui Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) yaitu sebanyak 55.000 orang.

Untuk mengantisipasi penunggakan pembayaran ini, saat ini pihaknya bekerja sama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI)."BRI mempunyai program baru yaitu agen keliling dimana mereka akan menagih tunggakan tersebut sampai ke tingkat bawah sehingga memudahkan masyarakat untuk membayar iuran BPJS Kesehatan," katanya. (*/aci)

sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini