2.545 Kecelakaan Tewaskan 529 Orang Selama Perayaan Lebaran

×

2.545 Kecelakaan Tewaskan 529 Orang Selama Perayaan Lebaran

Bagikan berita
2.545 Kecelakaan Tewaskan 529 Orang Selama Perayaan Lebaran
2.545 Kecelakaan Tewaskan 529 Orang Selama Perayaan Lebaran

[caption id="attachment_3994" align="alignnone" width="500"]Ilustrasi. (*) Ilustrasi. (*)[/caption]JAKARTA - Polri mencatat jumlah korban tewas dalam berbagai kecelakaan lalu lintas yang terjadi di seluruh Indonesia. sejak berlangsung Operasi Ketupat 2015 hingga Selasa atau H 4 Lebaran mencapai 529 orang.

"Jumlah korban meninggal dunia selama Operasi Ketupat hingga H 4 Lebaran mencapai 529 orang," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Polri Brigjen Agus Rianto.Pihaknya mencatat sejak diselenggarakannya Operasi Ketupat 2015 pada Jumat (10/7) atau H-7 hingga Selasa atau H 4 Lebaran telah terjadi sebanyak 2.545 kasus kecelakaan yang mengakibatkan 529 korban meninggal dunia, 903 orang luka berat dan 3.318 orang luka ringan.

Dia merinci pada H 4 Lebaran, terjadi sebanyak 200 kasus kecelakaan yang menyebabkan 43 korban tewas, 70 orang mengalami luka berat dan 260 orang mengalami luka ringan."Jumlah kecelakaan pada H 4 turun satu persen, jumlah korban tewas turun 17 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu," ujarnya. (*/aci)

sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
pekanbaru