Hari Ini Diperkirakan Puncaknya, 28.926 Pemudik Diberangkatkan dari BIM

×

Hari Ini Diperkirakan Puncaknya, 28.926 Pemudik Diberangkatkan dari BIM

Bagikan berita
Hari Ini Diperkirakan Puncaknya, 28.926 Pemudik Diberangkatkan dari BIM
Hari Ini Diperkirakan Puncaknya, 28.926 Pemudik Diberangkatkan dari BIM

[caption id="attachment_10036" align="alignnone" width="650"]Bandara Internasional Minangkabau (net) Bandara Internasional Minangkabau (net)[/caption]PADANG PARIAMAN - Sebanyak 28.926 pemudik telah diberangkatkan dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Padang Pariaman pada arus balik Lebaran 1436 Hijriah 19 Juli hingga 23 Juli 2015 atau dari H 1 sampai H 5.

"28.926 pemudik tersebut diangkut menggunakan 181 penerbangan termasuk jadwal tambahan," kata Tim Monitoring Mudik Lebaran 2015 BIM di Padang Pariaman, Jumat (24/7).Menurut dia puncak arus balik pada Lebaran 1436 Hijriah diperkirakan terjadi pada Sabtu 25 Juli, seiring dengan berakhirnya libur pelajar sekolah.

Kendati Lebaran telah berlalu arus kedatangan pemudik melalui BIM masih tetap tinggi pada H 1 hingga H 5."Tercatat 29.741 pemudik tiba menggunakan 180 penerbangan pada 19 Juli hingga 23 Juli 2015," ujar dia. (*/aci)

sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini