Berlangsung Hingga Penghujung Tahun, November Puncak Musim Hujan di Sumbar

×

Berlangsung Hingga Penghujung Tahun, November Puncak Musim Hujan di Sumbar

Bagikan berita
Berlangsung Hingga Penghujung Tahun, November Puncak Musim Hujan di Sumbar
Berlangsung Hingga Penghujung Tahun, November Puncak Musim Hujan di Sumbar

[caption id="attachment_11207" align="alignnone" width="500"]Ilustrasi (infospesial.net) Ilustrasi (infospesial.net)[/caption]PADANG - Musim hujan tahun ini diperkirakan berlangsung hingga Desember, namun puncaknya akan terjadi pada November ini. Untuk itu masyarakat dimintak tetap waspada.

Kepala Seksi (Kasi) Observasi dan Informasi BMKG Padang Pariaman, Budi Iman Samiaji dihubungi Senin (16/11) mengatakan, sesuai dengan prediksi BMKG bahwa November ini merupakan puncak untuk musim hujan di Sumbar. Meski demikian kondisi ini masih akan berlangsung hingga pertengahan Desember mendatang.“Ini memang gejala alam yang normal, tidak ada pengaruh siklus cuaca apa pun seperti el nino atau yang lainnya,” ungkapnya.

Potensi hujan sedang hingga lebat berpeluang terjadi di Padang, Kota Pariaman, Padang Pariaman, Padang Panjang, Tanah Datar, Pesisir Selatan, Sawahlunto, Payakumbuh, Solok Selatan, Sijunjung, Dhamasraya dan Limapuluh Kota.“Potensi hujan sedang hingga lebat juga berpeluang terjadi di wilayah Kabupaten Solok, Kota Solok, Agam Dataran Tinggi, Maninjau, Mentawai, dan Pasaman,”ulasnya.

Untuk arah angin yaitu, dari Barat menuju Timur dengan kecepatan rata - rata 08 - 15 km/jam dan kecepatan maksimal 32 km/jam. Untuk tinggi gelombang berkisar antara 0.50 meter hingga 1.25 meter.Menanggapi itu Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar, Zulfiatno mejelaskan, bahwa seluruh Kabupaten/Kota di Sumbar melalui BPBD di daerah telah mengimbau warga agar bersiaga akan bencana longsor dan banjir yang masih dapat terjadi kapan saja.(yose)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini