Bertemu Para Pemred, Irwan Praytino Nyatakan Tak Anti Kritik

×

Bertemu Para Pemred, Irwan Praytino Nyatakan Tak Anti Kritik

Bagikan berita
Bertemu Para Pemred, Irwan Praytino Nyatakan Tak Anti Kritik
Bertemu Para Pemred, Irwan Praytino Nyatakan Tak Anti Kritik

[caption id="attachment_50756" align="alignnone" width="650"]Irwan Prayitno bersama sejumlah Pemred (ist) Irwan Prayitno bersama sejumlah Pemred (ist)[/caption]PADANG - Gubernur Sumbar Irwan Prayitno menegaskan dirinya tidak anti kritik, hanya saja diperlukan persamaan persepsi dalam menyampaikan informasi, sehingga informasi yang disampaikan sesuai dengan kenyataannya.

"Kita mesti satukan persepsi, sehingga target program dan arah kebijakan yang diambil dapat diketahui masyarakat dengan sosialisasi lewat pemberitaan media," ujar Irwan saat silaturahim dengan Pemred media cetak, online, radio, an tv di istana gubernuran, Jumat (17/3).Ia mengakui pihaknya tidak bisa membatasi kritik yang disampaikan media. "Semua punya sisi untuk dikritik, silahkan, Kami tidak bisa menghalanginya, juga tidak anti kritik. Namun jika cara pandang kita sudah sama maka kita bisa menilai bersama," sebutnya.

Dicontohkannya, belakangan ini ada kebijakan Pemprov Sumbar untuk mengajak masyarakat untuk memanfaatkan lahan terlantar menjadi produktif. Gubernur mengeluarkan surat edaran, kemudian surat itu menjadi kontroversi. Menurutnya, semua orang hanya memiliki cara pandang yang berbeda saja terhadap SE tersebut, sebenarnya tujuan adalah tetap menguntungkan masyarakat."Tidak ada yang bisa memaksa ambil alih lahan masyarakat, tapi itu tadi cara pandang kita," sebutnya didampingi Kabiro Humas Setdaprov Sumbar, Jasman.

Dalam kesempatan itu, Irwan juga mengakui sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov tidak mampu menyampaikan informasi dengan baik. Bahkan, mereka cendrung kurang respon dengan informasi yang sudah simpang siur di masyarakat."Saya akui, tidak semua Kepala OPD saya yang mampu, akhirnya semuanya menumpuk pada saya. Padahal saya sudah minta mereka untuk bisa menyampaikan informasi dengan baik," sebutnya.

Pemimpin Redaksi Harian Singgalang, Khairul Jasmi dalam kesempatan itu mengatakan, agar penyampaian informasi tidak salah persepsi, Pemprov harus mampu menyediakan data dan informasi yang utuh, sehingga, sumber berita tidak melebar kemana-mana. "Cobalah berikan informasi dan data yang lengkap dan itu akan bagus untuk diinformasikan," sebutnya. (yose)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini