Calendar of Event Tanah Datar 2023 Bakal Dilaunching di Pekanbaru

×

Calendar of Event Tanah Datar 2023 Bakal Dilaunching di Pekanbaru

Bagikan berita
Foto Calendar of Event Tanah Datar 2023 Bakal Dilaunching di Pekanbaru
Foto Calendar of Event Tanah Datar 2023 Bakal Dilaunching di Pekanbaru

BATUSANGKAR - Event wisata Tanah Datar dan sebanyak 35 paket kegiatan satu nagari satu iven, yang telah jadi Calendar of Event (CoE) Tanah Datar tahun ini akan di-launching di Riau Garden Pekanbaru pada, Minggu (26/2).Demikian diutarakan Staf Ahli Bupati Desi Trikorina saat memimpin rapat koordinasi satu nagari satu ivent dan launching Calendar of Event (CoE) Tanah Datar 2023 di aula kantor Dinas Parpora di Benteng Vander Capellen, Senin (20/2/).

"Kita akan me-launching kalender event pariwisata (CoE) termasuk satu nagari satu event tahun ini di Pekanbaru, karena disana merupakan pasar potensial untuk meningkatkan kunjungan ke Tanah Datar,” katanya di hadapan kurator iven CoE dan pengiat wisata-budaya Lesmandri dan Kamaruzzaman.Hal ini, katanya, karena warga Riau tahu iven yang akan dilaksanakan di Tanah Datar tahun 2023, dari awal sudah bisa diagendakan akan datang ke Tanah Datar, kemudian perantau Tanah Datar sangat banyak di Pekanbaru.

Diutarakannya, dalam launching CoE 2023 tersebut akan hadir perantau Tanah Datar se-Provinsi Riau yang tergabung dalam IKTD Riau, pelaku dan penggiat wisata Riau juga akan hadir Bupati dan jajaran Forkopimda juga OPD.Saat itu juga akan dilaksanakan sejumlah pertunjukkan kesenian, pemutaran video dan agenda seni lainnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Parpora diwakili Sekretaris Yessy Akmaliza menjelaskan sebanyak 35 nagari di Tanah Datar sudah menyiapkan iven untuk dilaksanakan dan dijadwalkan dalam kalender tahun ini.“Tahun ini ada 35 iven yang masuk satu nagari satu iven dan CoE terdiri dari 21 nagari baru, dan 14 nagari yang sudah melaksanakan event tahun lalu," ucapnya.

Ia mengatakan, iven terus mendapat perbaikan, serta dukungan dari seluruh pihak mulai dari nagari hingga masyarakat dari luar Sumatera Barat. Ia berharap pengunjungnya bukan dari nagari atau kecamatan itu saja. "Mudah-mudahan tahun ini dengan perbaikan, semakin gencarkan promosinya, yang hadir dari luar daerah makin banyak," katanya. (ydi)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini