Cari Solusi Atasi Banjir Rob di Ulak Karang

×

Cari Solusi Atasi Banjir Rob di Ulak Karang

Bagikan berita
Cari Solusi Atasi Banjir Rob di Ulak Karang
Cari Solusi Atasi Banjir Rob di Ulak Karang

PADANG - Ketua Komisi III DPRD Padang Helmi Moesim meminta Dinas Pekerjaan Umum (PU) untuk segera mencari solusi guna mengatasi banjir rob yang melanda kawasan Wisma Indah, Ulak Karang, Padang Utara, Senin pagi (6/6/2016). Sebelumnya banjir serupa juga terjadi di kawasan Purus.Helmi menekankan Dinas PU unutk segera berkoordinasi dengan Balai Sungai dan Rawa untuk bisa bersama-sama mencari solusi. Sebab jika dibiarkan, banjir yang diakibatkan oleh air laut yang pasang yang menggenangi daratan itu bisa terulang.

"Banjir ini biasanya akibat air laut yang pasang namun tidak bisa cepat mengalir lagi ke laut, sehingga meredam daratan. Kalau terus dibiarkan bisa saja kedepan akan lebih tinggi dari kejadian kemarin," katanya.Dia meminta agar ada penggerukan sungai di kawasan sendimen menumpuk di sungai yang ada di sekitar kawasan itu. Ketika itu tidak terjadi dilakukan, bakal menjadi bencana lagi. "Harusnya sungai yang memiliki sendimen tinggi itu dikeruk, agar aliran air benar-benar lancar," katanya, Senin (6/6/2016). (bambang)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini