Tak Berkategori  

Deadlock, Musprov Kadin Sumbar Diundur Tiga Bulan

Kandidat Ketua Kadinda Sumbar, Budi Syukur dan Ramal Saleh. (ist)
Kandidat Ketua Kadinda Sumbar, Budi Syukur dan Ramal Saleh. (ist)
Kandidat Ketua Kadinda Sumbar, Budi Syukur dan Ramal Saleh. (ist)

PADANG – Musyawarah Provinsi (Musprov) Kadin Sumbar di Hotel Pangeran Padang, Senin (28/11) malam berujung deadlock. Diputuskan, pemilihan ketua baru ditunda tiga bulan mendatang.

“Ditunda untuk berbagai persiapan kandidat,” kata Wakil Ketua Dewan Penasihat Kadin pusat, H. Basril Djabar.

Kandidat Ketua Kadin Sumbar Ramal Saleh dan Budi Syukur bisa menerima putusan Musprov ke-6 itu ditunda.

Suasana mulai panas sejak penyusunan tata tertib. Acara yang dibuka Gubernur Irwan Prayitno itu semula memang dimaksudkan antara lain untuk memilih ketua organisasi pengusaha itu. Periode lalu ketuanya Asnawi Bahar, kemudian Kadin pusat menunjuk caratecer antara lain Budi Syukur.

Menurut Basril Djabar, deadlock terjadi karena ada kandidat yang syaratnya kurang tapi pendukungnya banyak. Karena makin tegang akhirnya Basril Djabar tampil. Sidang yang dipimpin Rahmat Junaidi itu akhirnya menjadi landai. Ini disebabkan kedua kandidat diminta maju ke depan dan saling bersalaman. (syawaldi)