Diculik, Kepala Desa Ditemukan Tewas dalam Jurang di Panorama II

×

Diculik, Kepala Desa Ditemukan Tewas dalam Jurang di Panorama II

Bagikan berita
Diculik, Kepala Desa Ditemukan Tewas dalam Jurang di Panorama II
Diculik, Kepala Desa Ditemukan Tewas dalam Jurang di Panorama II

[caption id="attachment_4282" align="alignnone" width="650"]Ilustrasi (net) Ilustrasi (net)[/caption]PADANG - Kepala Desa Muara Kilis, Tengah Hilir, Tebo, Jambi Ali Kasim (46) ditemukan tak bernyawa di dalam jurang Panorama II, Kilometer 29 Lubuk Kilangan, Padang, Kamis (19/11).

Sebelumnya ia dinyatakan diculik tiga pria di kawasan Bungo, Sabtu (14/11) lalu. Diduga terkait masalah tanah. Mobilnya Toyota Fortuner miliknya dijumpai di Jalan By Pass, Kuranji keesokan harinya.Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Aswarman mengatakan, evakuasi jenazah dilakukan selama satu jam, karena medan yang cukup berat. Jenazah kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumbar untuk divisum.

Terungkapnya keberadaan jasad korban di Panorama II setelah salah seorang pelaku penculikan ditangkap Polres Bungo dan Polda Jambdi di daerah Lampung. "Pelaku mengaku menganiaya korban hingga tewas dan di buang ke jurang di Panorama II," ujar Kasat Reskrim Polres Muaro Bungo, AKP Ardi Kurniawan. (deri)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini