Dokter Spesialis Cukup Tapi tak Merata

×

Dokter Spesialis Cukup Tapi tak Merata

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi. (*)

PADANG – Pejabat pada Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumatera Barat (Sumbar), mengatakan rasio dokter spesialis yang tersebar di 19 kabupaten/kota di provinsi itu telah mencukupi bahkan lebih karena mencapai 10,6 orang per 100 ribu penduduk.

“Normalnya kan rasio itu 10 dokter spesialis tiap 100 ribu orang penduduk. Sumbar telah memiliki lebih sehingga dari segi jumlah telah mencukupi,” kata Kepala Bidang (Kabid) Peningkatan Pelayanan Kesehatan Dinkes Sumbar, Lila Yanwar di Padang, Jumat (15/4).

Ia menjelaskan permasalahan saat ini ialah penyebaran dokter spesialis itu belum merata untuk tiap daerah Sumbar.

Baca Juga:  Lima Pencuri Ditangkap Saat Makan Lontong

Hal ini disebabkan adanya sistem yang tidak membenarkan pemindahan dokter antar kabupaten/kota, melainkan hanya bisa dimotivasi agar tiap daerah melakukan pengadaan dokter spesialis sendiri.

“Solusi yang bisa ditawarkan hanyalah peluang-peluang menjadi PNS bagi dokter spesialis atau meminta dokter umum di tiap daerah mengambil pendidikan spesialis sesegera mungkin,” ujarnya.