DPRD Dukung Rencana Pembangunan Masjid Muslim Tionghoa di Padang

×

DPRD Dukung Rencana Pembangunan Masjid Muslim Tionghoa di Padang

Bagikan berita
DPRD Dukung Rencana Pembangunan Masjid Muslim Tionghoa di Padang
DPRD Dukung Rencana Pembangunan Masjid Muslim Tionghoa di Padang

[caption id="attachment_12041" align="alignnone" width="401"]Hendra Irwan Rahim (net) Hendra Irwan Rahim (net)[/caption]PADANG - Ketua DPRD Sumbar, Hendra Irwan Rahim mengapresiasi rencana pembangunan Masjid Muhammad Ceng Ho oleh Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) di kawasan Pondok, Kota Padang.

"Jika memang ada rencana membangun masjid dengan rancangan unik, ide itu bagus dan kami mendukungnya," katanya.Dijelaskan, wakil rakyat Sumbar mendukung rencana tersebut. Apalagi bertujuan merangkul generasi muda kembali meramaikan masjid dan juga memajukan pariwisata.

"Saya harap masyarakat setempat juga mendukung rencana muslim Tionghoa itu dan tidak terpancing isu-isu miring, melainkan menanggapinya positif," sebutnya.Selain dukungan dari DPRD Sumbar, Ketua Komisi IV DPRD Kota Padang, Surya Jufri juga mendukung penuh rencana baik dari persatuan muslim Tionghoa Sumbar itu.

"Kalau niatnya sudah baik, tentu bersama-sana didukung. Semoga pembangunan masjid itu nantinya benar-benar mampu merangkul masyarakat meramaikan masjid lagi," lanjutnya.Ia berharap tidak ada hal-hal yang menghalangi pembangunan masjid itu nantinya agar realisasinya terlaksana sesegera mungkin.

Sebelumnya, Ketua PITI Sumbar Muslim Nur mengatakan pihaknya berencana membangun masjid dengan rancangan unik di Kota Padang dalam rangka mendukung program pemerintah setempat membentuk kota religius."Dibentuk dengan rancangan unik dan menarik agar dapat pula lebih menarik generasi muda untuk menyemarakan masjid," terangnya.

Pembangunan itu direncanakan di kawasan Kampung Pondok yang sekaligus untuk mengembangkan pariwisata Kota Padang, terutama menarik wisatawan muslim dari luar daerah itu. Namun, pembangunan masjid itu masih terkendala permasalahan tempat.(aci)sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini