Enam Siswa Solok Selatan Tidak Ikut UN

×

Enam Siswa Solok Selatan Tidak Ikut UN

Bagikan berita
Foto Enam Siswa Solok Selatan Tidak Ikut UN
Foto Enam Siswa Solok Selatan Tidak Ikut UN

PADANG ARO- Sebanyak enam siswa Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) sederajat di Kabupaten Solok Selatan, tidak mengikuti Ujian Nasional (UN) yang dilaksanakan pada 4 hingga 7 April 2016."Dari enam siswa tersebut lima diantaranya sudah dinyatakan keluar sedangkan satu lagi di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Lubuak Malako sedang sakit," kata Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Dikmen) Dinas Pendidikan Solok Selatan, Ezawati di Padang Aro, Selasa (5/4).

Untuk yang sakit, katanya, bisa mengikuti ujian susulan yang akan dilaksanakan pada 11 hingga 12 April 2016.Dia menambahkan pelaksanaan UN hingga hari kedua berjalan lancar dan tidak ada kendala yang dihadapi baik oleh sekolah maupun siswa.

"Sejak pendistribusian soal hingga pelaksanaan UN hari kedua baik dengan komputer maupun manual berjalan lancar," jelasnya.(*/lek)Sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini