Gol Gonzales Offside, Semen Padang Layangkan Surat Protes

×

Gol Gonzales Offside, Semen Padang Layangkan Surat Protes

Bagikan berita
Gol Gonzales Offside, Semen Padang Layangkan Surat Protes
Gol Gonzales Offside, Semen Padang Layangkan Surat Protes

[caption id="attachment_50281" align="alignnone" width="480"]Inilah foto yang viral terkait posisi awal dua gol Christian Gonzales ke jala gawang Semen Padang FC. (*) Inilah foto yang viral terkait posisi awal dua gol Christian Gonzales ke jala gawang Semen Padang FC. (*)[/caption]PADANG- Manajemen skuat Semen Padang FC, Selasa (7/3) resmi melayangkan surat protes ke Panpel Piala Presiden 2017 dan PSSI Pusat.

Surat protes tersebut terkait dua gol Christian Gonzales ke gawang Muhammad Ridwan kala leg kedua semifinal Piala Presiden, Minggu (5/3) malam di Stadion Kanjuruhan, Kabupate Malang dinilai berbau off-side."Kita sudah email-kan ke Panpel Presiden dan PSSI. Tujuan utama-nya untuk perbaikan sepakbola nasional. Kita kan mengarah ke industri sepakbola," kata manajer tim, Win Bernadino kepada Singgalang, kemarin.

Dalam surat yang ditandatangani Win Bernadino inti isi suratnya mempertanyakan gol pertama dan keempat Arema FC yang dicetak Christian Gonzales. Posisi awal Christian Gonzales sebelum menerima bola sudah berada dalam posisi off-side, tetapi asisten wasit II tidak mengangkat bendera . Begitu pula gol 4 dimana posisi awal Christian Gonzales sebelum menerima bola sudah berada dalam posisi off-side, tetapi asisten wasit I tidak mengangkat bendera pertanda off-side (rekaman pertandingan sebagai bukti)."Usai laga kemarin itu kita sudah meminta kepada match commisioner (Pengawas Pertandingan) untuk memasukan ke dalam laporan pertandingan, mengenai kinerja wasit. Baik wasit tengah dan juga dua asisten wasit. Kita berharap pertandingan-pertandingan krusial, tensi tinggi dan kritis, sebaiknya PSSI dalam menugaskan perangkat pertandingan yang terbaik, apalagi cenderung laga seperti itu menarik minat penonton sehingga kalau pertandingan fair play peminat sepakbola semakin banyak," ujar manajer yang sukses membawa SP U-21 juara ISL U-21 musim 2014 lalu itu. (dede)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini