H-2 Jalan di Pesisir Selatan Tuntas untuk Dilewati Pebalap

×

H-2 Jalan di Pesisir Selatan Tuntas untuk Dilewati Pebalap

Bagikan berita
Foto H-2 Jalan di Pesisir Selatan Tuntas untuk Dilewati Pebalap
Foto H-2 Jalan di Pesisir Selatan Tuntas untuk Dilewati Pebalap

[caption id="attachment_37390" align="alignnone" width="650"] Para pebalap TdS .(bule)[/caption]PAINAN - Eloknya alam bumi sejuta pesona Pesisir Selatan (Pessel) menjadikan daerah ini tidak pernah lepas dari tuan rumah Tour de Singkarak (TdS) dari tahun ke tahun. Kali ini sebagai tuan rumah yang dipercaya sebagai penyelanggara start etape 8.

Pesisir Selatan melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, terus mematangkan persiapan. Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pessel, Mawardi Roska, Rabu (24/10) mengatakan, start etape 8 yang akan melewati rute sepanjang 150 kilometer dari Pessel hingga menuju finish di Kabupaten Padang Pariaman itu akan mengambil start di Pantai Carocok Painan."Sukses sebagai tuan rumah start etape 8 merupakan komitmen bagi Pessel, sehingga berbagai persiapan terus dimatangkan. Pematangan persiapan itu juga dilakukan pada lokasi yang akan dijadikan sebagai tempat start, yakni di Pantai Carocok Painan," katanya.

Dijelaskannya, lokasi start dan rute jalan yang akan ditempuh oleh pebalap TdS tersebut juga telah ditinjau EO Pusat. Dari peninjauan itu, pada prinsipnya tidak ada kendala."Kalaupun ada di beberapa titik yang sekarang masih terlihat kurang bagus, pada H-2 dipastikan akan bagus sesuai dengan koordinasi yang sudah kita lakukan dengan pihak terkait," ungkapnya.

Dijelaskan, untuk pelaksanaan TdS tahun 2018, Pessel ditunjuk sebagai lokasi start etape 8 pada 11 November 2018 di pelataran parkir Kawasan Objek Wisata Pantai Carocok Painan. (son)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini