Harga Sembako di Agam Stabil

×

Harga Sembako di Agam Stabil

Bagikan berita
Foto Harga Sembako di Agam Stabil
Foto Harga Sembako di Agam Stabil

[caption id="attachment_7048" align="alignnone" width="649"] Ilustrasi (net)[/caption]LUBUK BASUNG - Harga sembilan bahan pokok (Sembako), di sejumlah pasar di Kabupaten Agam sampai pertengahan bulan Ramadhan mengalami sejumlah penurunan harga.

Stabilnya, harga sembako diharapkan bertahan sampai menjelang Hari Raya Idul Fitri mendatang.Sekretaris Disperindagkop dan UKM Agam, Aguska Pajria kepada Singgalang, Jumat (25/5) menjelaskan, pertengahan puasa, harga sembako relatif stabil karena para pedagang menghabiskan stok barang yang lama.

"Beberapa harga barang yang tetap stabil seperti beras, terigu dan lainnya,"katanya.Harga beras masih dikisaran harga Rp12.000/kg, tepung terigu jenis segitiga biru Rp11.000/kg, cabai merah tetap Rp35.000/kg, bawang merah Rp30.000/kg, garam masih seharga Rp2.000, kacang hijau Rp20.000, sayuran jenis wartel Rp10.000/kg, ikan laut jenis tongkol seharga Rp15.000/kg, ikan tawar nila Rp30.000/kg dan gas elpiji tabung 3 kg Rp23.000/tabung. Lalu, untuk bahan pokok seperti gula pasir turun dari Rp13.000/kg menjadi Rp12.000, daging ayam broiler dari Rp55.000/ekor turun menjadi Rp52.000/ekor, cabe rawit Rp45.000/kg menjadi Rp32.000/kg.

Pelaksana Harian Dinas Pertanian  Agam, Arif Restu mengatakan, ketersediaan daging untuk kebutuhan selama Ramadhan sampai Idul Fitri 1439 Hijriyah dipastikan mencukupi."Berdasarkan pendataan populasi sapi potong di Agam mencapai 33.863 ekor dan kerbau 21.519 ekor di 16 kecamatan," katanya.

Jumlah pemotongan sapi dan kerbau menjelang  Ramadhan dan Idul Fitri pada tahun lalu sebanyak 443 ekor."Dengan kondisi itu, persediaan daging aman sampai Idul Fitri dan saat ini harga daging di pasar tradisional masih stabil, seharga Rp120.000/kg," katanya. (mursyidi)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini