Hari Ini Sirine Tsunami Berbunyi di Padang

×

Hari Ini Sirine Tsunami Berbunyi di Padang

Bagikan berita
Foto Hari Ini Sirine Tsunami Berbunyi di Padang
Foto Hari Ini Sirine Tsunami Berbunyi di Padang

[caption id="attachment_26485" align="alignnone" width="650"] Sirene tsunami (okezone.com)[/caption]PADANG - Hari ini, Kamis (26/4) pukul 10 pagi sirene tsunami mengaung di seluruh penjuru Kota Padang. Sirine tersebut menandakan akan terjadi tsunami dan warga kota harus sesegera mungkin menuju tempat evakuasi.

Ratusan ribu warga Kota Padang menyelamatkan diri ke tempat evakuasi baik ke tempat evakuasi herizontal menjauhi garis pinggir pantai atau vertikal mencari dataran atau gedung tinggi serta shelter.Itu bentuk skenario yang diatur dalam peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional 2018 (HKBN) yang jatuh pada 26 April yang diperingati tingkat Kota Padang .

Kepala Bagian Humas Setda Kota Padang Imral Fauzi mengimbau seluruh warga Kota Padang untuk mengikuti simulasi kesiapsiagaan bencana di tempat masing-masing.“Jika mendengar suara sirine pada jam tersebut, segera lakukan tindakan penyelamatan diri,” ujar Imral.

Dijelaskan Imral, simulasi kesiapsiagaan bencana perlu untuk diiukuti agar kita mengetahui tindakan dan langkah apa saja yang harus dilakukan jika terjadi bencana. Serta, resiko dan ancaman apa saja yang disebabkan oleh bencana itu sendiri.Imral menambahkan, HKBN 2018 tingkat Kota Padang langsung dipimpin oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang dengan melibatkan peserta yang berjumlah 100 ribu orang, yang berasal dari unsur TNI, Polri, fasilitator dari BASARNAS, BPBD, FKSB, RAPI, TAGANA, SENKOM, KSB, ORARI, KOGAMI, Jemari Sakato, Rumah Zakat Sumbar, DRRI, FPRB, Dompet Dhuafa, SCB, DRRI, RBR, KOSBEMA, ACT, HET RP2B, dan penggiat kesiapsiagaan bencana lainnya.

Sebelumnya, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang, Edi Hasymi mengatakan, ada tiga kegiatan yang dilaksanakan pada peringatan Hari Kesiapsigaan Bencana kedua ini mulai dari uji sirene, uji shelter dan evakuasi mandiri.Lebih jauh disebutkan, di Kota Padang terdapat sebanyak 41 sirene yang terdiri 20 sirene milik Pemko Padang, 20 sirene milik pemerintah provinsi dan 1 sirine milik BMKG.

Pada 26 April pukul 10.00 WIB tersebut dibunyikan serempak sirene tersebut untuk mengecek kondisi sirene tersebut apakah berfungsi secara maksimal. Sirene itu ada pula yang berbunyi tetapi bunyinya pelan dan ada pula yang tak berbunyi. Oleh sebab itu, dengan dibunyikan maka akan tahu mana sirena yang harus diperbaiki. (syawal) 

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini