Idul Adha, Pertamina Tambah Penyaluran LPG 3 Kg

×

Idul Adha, Pertamina Tambah Penyaluran LPG 3 Kg

Bagikan berita
Foto Idul Adha, Pertamina Tambah Penyaluran LPG 3 Kg
Foto Idul Adha, Pertamina Tambah Penyaluran LPG 3 Kg

[caption id="attachment_51980" align="alignnone" width="800"]Ilustrasi (net) Ilustrasi (net)[/caption]PADANG - PT Pertamina akan menambah penyaluran LPG (elpiji) untuk Kota Padang sebanyak 13.400 tabung pada 31 Agustus 2017. Sementara untuk wilayah lainnya, penambahan akan dilakukan sehari berikutnya atau 1 September 2017.

Officer Communication and Relations Sumbagut, Herdiyanti Dwi Lestari, Selasa (29/8/2017) mengatakan, penambahan penyaluran dilakukan untuk antisipasi peningkatan konsumsi masyarakat jelang Idul Adha."Untuk Kota Padang Pertamina tetap menyalurkan LPG bersubsidi 3 kg sesuai dengan penyaluran dan kebutuhan normal harian di Kota Padang sebanyak 25.000 tabung perhari," ujarnya.

Sedangkan pada saat hari H akan disalurkan sebesar 25.000 tabung dan pasca lebaran pada 3 September akan disalurkan sebanyak 22.000 tabung.Saat ini, di Kota Padang, Pertamina melayani kebutuhan LPG melalui 23 agen dan 683 pangkalan sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) Kota Padang, yaitu Rp17.000.

Sementara untuk wilayah lainnya di Sumatera Barat, PT Pertamina akan melakukan penambahan penyaluran pada 1 September. Secara total penambahan di provinsi ini mencapai 8 persen dari normalnya perhari 276 metric ton atau sekitar 92.000 tabung."Terhitung 1 September 2017 ditambah 26 metric ton perhari atau setara 8.000 tabung, sehingga total penyaluran LPG 3 kg menjadi 302 metric ton per hari atau 100.000 tabung," jelasnya.

Di Sumatera Barat, saat ini pelayanan LPG 3 kg melalui 91 agen dan 2.394 pangkalan."Pertamina hanya menyalurkan LPG 3 kg di outlet resmi, yaitu agen dan Pangkalan yang memasang plang HET," sebutnya.

Pertamina disampaikannya akan terus melakukan koordinasi dengan dinas perdagangan setempat untuk memantau penyaluran LPG 3 kg bersubsidi.Sebagaimana diketahui bahwa LPG 3 kg masih disubsidi dan ditentukan kuotanya oleh pemerintah serta peruntukkannya hanya bagi kalangan tidak mampu.

Pertamina terus berupaya menyalurkan LPG kepada masyarakat dan bila ada keluhan terhadap pelayanan pertamina dapat disampaikan melalui kontak pertamina 1-500-000 atau melalui website www.pertamina.com. (yuni)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini