Indonesi Tuan Rumah Pameran Wisata Terbesar di Asia Pasifik pada 2016

×

Indonesi Tuan Rumah Pameran Wisata Terbesar di Asia Pasifik pada 2016

Bagikan berita
Indonesi Tuan Rumah Pameran Wisata Terbesar di Asia Pasifik pada 2016
Indonesi Tuan Rumah Pameran Wisata Terbesar di Asia Pasifik pada 2016

[caption id="attachment_8732" align="alignnone" width="600"]Ilustrasi (indonesiatravel.com) Ilustrasi (indonesiatravel.com)[/caption]JAKARTA - Indonesia menjadi tuan rumah pameran pariwisata dan kegiatan perdagangan terbesar se-Asia Pasifik, yang diselenggarakan oleh Pacific Asia Travel Association (PATA) di Jakarta pada 2016.

Dalam kunjungannya ke Indonesia untuk membahas persiapan PATA Travel Mart 2016 dengan PATA Indonesia Chapter, CEO PATA Mario Hardy menargetkan partisipasi 1.000 delegasi dari 60 negara untuk kegiatan tersebut."Jakarta akan menjadi tuan rumah untuk penyelenggaraan PATA Travel Mart yang ke-39. Sementara itu PATA Travel Mart ke-38 tahun 2015 ini akan diadakan di Bangalore, India, pada 6-8 September 2015," kata Mario.

PATA Travel Mart merupakan kegiatan andalan PATA dan salah satu pameran perdagangan terkemuka di kawasan Asia Pasifik.PATA Travel Mart memiliki program yang dinamis untuk kebutuhan peserta pameran serta menyediakan platform bertaraf internasional, untuk menampilkan seluruh produk dan jasa industri travel dan pariwisata dari kawasan Asia Pasifik.

Selain itu PATA Travel Mart menyatukan ratusan pembeli dan penjual internasional dalam satu "pasar".(*/aci)sumber:antara

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini