Indosiar Siapkan Berbagai Program Spesial Sambut Ramadhan 1443 H

×

Indosiar Siapkan Berbagai Program Spesial Sambut Ramadhan 1443 H

Bagikan berita
Foto Indosiar Siapkan Berbagai Program Spesial Sambut Ramadhan 1443 H
Foto Indosiar Siapkan Berbagai Program Spesial Sambut Ramadhan 1443 H

Jakarta, Singgalang - Indosiar telah menyiapkan sederet program mengisi Ramadan 1443 Hijriah mendatang dengan tema 'Ramadan Penuh Berkah'. Dari ajang kompetisi ustaz, FTV hingga Festival Ramadan.Dalam jumpa pers virtual yang digelar Kamis (17/3), Harsiwi Achmad selaku Direktur Programming SCM mengaku, banyak hal spesial yang akan disuguhkan Indosiar pada Ramadan tahun ini. Yang tak kalah menarik, Indosiar kembali mengusung program Akademi Sahur Indonesia (AKSI). Audisi untuk ajang ini sudah dilakukan secara online.

"Peserta membludak karena audisi digelar secara online. Terhitung ada 1500 orang yang ikut audisi. Tapi, nanti kita akan pilih 24 orang untuk berkompetisi di AKSI," kata Harsiwi.Harsiwi mengatakan, program dan tayangan yang disiarkan Indosiar nantinya tak hanya menjadi tontonan bagi masyarakat tapi juga menjadi tuntunan.

"Lebih lucu dari lawak, tapi kita dapat ilmu," tukasnya.Peserta yang lolos untuk penyaringan berikutnya di AKSI cukup beragam. Ada santri, ada pemain gamelan, berceramah dengan menggunakan boneka, guru, hingga ada juga tukang ojek online.

"Kemampuan mereka cukup komplit. Kami juga bingung memilihnya," kata Harsiwi. Dia pun mengatakan untuk juara pertama AKSI nanti, Indosiar menyediakan hadiah Rp150 juta.Kemudian, deretan FTV juga akan tayang dengan kemasan lebih spesial mulai dari “Kisah Nyata Spesial Ramadan”, “Pintu Berkah Spesial Ramadan”, hingga “Suara Hati Istri Spesial Ramadan” yang tayang dari siang hingga petang.

Selanjutnya juga ada program kultum bertajuk “Keluargaku Surgaku” untuk menginspirasi pemirsa jelang waktu berbuka dengan hadirnya tiga ustaz, yakni Ustaz Subki Al Bughuri, Ustaz Wijayanto dan Ustaz Solmed."Para ustaz akan membicarakan problema rumah tangga dan jalan keluarnya menurut syariat islam. Uniknya syuting akan dilakukan di rumah masing-masing ustaz," katanya.

Kemudian, jelang Magrib juga ada mega series terbaru berjudul Panggilan. Dibintangi Habibie dan Gita Sinaga drama ini akan berkisah soal problematika kehidupan rumah tangga, yang tayang perdana pada Sabtu, 2 April 2022.Mereka berdua akan berperan sebagai pasangan suami istri yang memiliki anak bernama Radja (Radja Nasution). Putra semata wayang Habibie (Habibie) dan Gita (Gita Sinaga) ini, suatu ketika mengalami kejadian magis bersama Malla (Basmallah), keponakan Habibie. Akibat insiden tersebut Radja dan Malla memiliki kemampuan yang tidak dimiliki orang lain dan terpilih untuk membantu sesama.

"Tema Ramadan Penuh Berkah yang diusung Indosiar sejak beberapa tahun terakhir, menjadi esensi dari setiap tayangan Indosiar sepanjang Ramadan 1443 H. Deretan program yang apik nan menghibur, dikemas dengan sarat makna dan inspiratif bagi keluarga Indonesia. Selain deretan program on air, kami juga ada kegiatan buka bersama di masjid dan panti asuhan di 33 kota di Indonesia," ulas Harsiwi.Kemudian juga ada Festival Ramadan yang akan menghadirkan 54 peserta grup qasidah, hadroh, marawis, hingga patrol. Ustaz Subki Al Bughury, Ustaz Wijayanto, Ustaz Solmed juga hadir secara bergantian bersama Soimah, Nassar, dan Parto.

Tidak ketinggalan penyanyi dangdut kenamaan tanah air seperti Via Vallen, Happy Asmara, Cici Paramida, Fitri Carlina, dan Jenita Janet juga akan bertugas sebagai Dewan Juri secara bergantian.“Festival Ramadan juga akan menyuguhkan celotehan khas Indosiar bersama sejumlah komedian satu di antaranya adalah Azis Gagap dan komedian top lainnya, yang dipastikan akan mengundang gelak tawa pemirsa," katanya.

Ruben Onsu yang juga hadir dalam jumpa pers tersebut mengaku senang bisa bekerja di Ramadan tahun ini dan didapuk menjadi host di Festival Ramadan. Dia pun mengaku siap begadang dan bekerjasama dengan host lainnya."Kerja sama dengan Irfan Hakim, Jirayut, Gilang Dirga, dan Ramzi itu udah dapat chemistry. Lewat kedipan mata aja udah tahu harus improvisasi apa," lanjutnya.

Selain Ruben, hadir juga para pengisi acara di sejumlah program Ramadan Indosiar nanti, diantaranya Irfan Hakim, Ramzi, Soimah, Inul Daratista, Cici Paramida, Lian Firman, Basmallah, Rara LIDA, Adul dan Azis Gagap. (wahyu)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini