Indra Sjafri Beberkan Penyebab Kekalahan Telak dari Korsel

Ă—

Indra Sjafri Beberkan Penyebab Kekalahan Telak dari Korsel

Bagikan berita
Foto Indra Sjafri Beberkan Penyebab Kekalahan Telak dari Korsel
Foto Indra Sjafri Beberkan Penyebab Kekalahan Telak dari Korsel

[caption id="attachment_58783" align="alignnone" width="650"]Indra Sjafri (okezone) Indra Sjafri (okezone)[/caption]PAJU – Dua kemenangan yang didapat Tim Nasional (Timnas) Indonesia di dua laga awal babak kualifikasi Grup F Piala Asia U-19 2018 tak bisa berlanjut ke laga ketiga. Pasalnya, di matchday ketiga, Garuda Nusantara tumbang oleh tuan rumah Korea Selatan dengan skor 0-4.

Hasil tersebut tentunya menjadi sebuah antiklimaks, mengingat pada dua pertandingan sebelumnya Indonesia selalu menang dengan skor besar. Kala bertanding melawan Brunei Darussalam dan Timor Leste, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan sukses memetik kemenangan telak dengan skor masing-masing 5-0.Tidak hanya menang telak, Indonesia juga menguasai jalannya pertandingan dan menunjukkan dominasinya. Kendati demikian, hal tersebut tak berlaku kala berhadapan dengan Korea, di mana Indonesia yang justru dikurung pertahanannya.

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri menerangkan ada beberapa hal yang membuat Indonesia kalah dari Korea. Salah satu yang menjadi sorotan utama pelatih 54 tahun itu adalah lemahnya para pemain Indonesia dalam menghadapi bola-bola crossing.Tercatat, dua gol yang dilesakkan pemain Korea ke gawang Indonesia berawal dari crossing yang mengarah tepat ke jantung pertahanan Garuda Nusantara. Selain itu, Indra juga menyoroti lemahnya koordinasi pemain bertahan Indonesia.

“Pertandingan tadi sebenarnya kami sudah mempersiapkan, terutama kami mewaspadai crossing Korea. Namun, tampaknya pemain kita belum bisa mengantisipasi umpan-umpan silang mereka. Dua gol terjadi karena umpan silang dan sedikit ada miss di lini belakang,” jelas Indra, mengutip okezone, Sabtu (4/11). (aci)agregasi okezone12

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini