Inflasi Bukittinggi 1,46 Persen, Cabai Merah Penyumbang Terbesar

×

Inflasi Bukittinggi 1,46 Persen, Cabai Merah Penyumbang Terbesar

Bagikan berita
Foto Inflasi Bukittinggi 1,46 Persen, Cabai Merah Penyumbang Terbesar
Foto Inflasi Bukittinggi 1,46 Persen, Cabai Merah Penyumbang Terbesar

BUKITTINGGI - Inflasi 1,46 persen mengantarkan Bukittinggi pada posisi kelima di Sumatera dan ketujuh dari 82 kota IHK seluruh Indonesia pada periode Juli 2016. Angka tersebut melonjak cukup tajam dibanding inflasi Juni lalu sekitar 0,73 persen.“Inflasi terjadi karena kenaikan indeks pada tujuh kelompok pengeluaran,” kata Faizal A, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Bukittinggi, Senin (1/8).

Kelompok bahan makanan mengalami kenaikan indeks 4,15 persen, pendidikan, rekreasi dan olahraga 3,04 persen, transportasi, komunikasi dan jasa keuangan 1,21 persen, sandang 0,60 persen, kesehatan, 0,15 persen, makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau 0,05 persen, kelompok perumahan, air dan gas dan bahan bakar 0,02 persen.“Jadi pada periode Juli semua kelompok pengeluaran mengalami kenaikan indeks,” kata Faizal.

Cabai merah, merupakan komoditi paling dominan dari kelompok bahan makanan sebagai penyumbang inflasi dengan persentase 0,2638 persen, disusul kentang 0,2593 persen, beras 0,1593 persen, daging sapi 0,1080 persen, daging ayam ras 0.0711 persen dan bawang merah 0, 0513 persen. (irwandi)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini