Inflasi Bukittinggi Tertinggi di Sumatera

×

Inflasi Bukittinggi Tertinggi di Sumatera

Bagikan berita
Inflasi Bukittinggi Tertinggi di Sumatera
Inflasi Bukittinggi Tertinggi di Sumatera

PADANG -  Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Barat (Sumbar) mencatat Bukittinggi mengalami inflasi tertinggi di Sumatera dari 23 kota yang berada pada angka 0,83 persen pada November 2015."Inflasi di Bukittinggi terjadi pada lima kelompok pengeluaran yaitu bahan makanan, makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau, perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar,kesehatan dan pendidikan, rekreasi serta olahraga," kata Kepala BPS Sumbar, Yomin Tofri di Padang, Rabu (2/12).

Ia menyebutkan kelompok bahan makanan inflasi sebesar 3,36 persen, makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau 0,22 persen, perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar 0,01 persen, kesehatan 0,38 persen dan kelompok pendidikan, rekreasi serta olahraga 0,06 persen.Namun dua kelompok mengalami deflasi yaitu sandang 0,47 persen dan kelompok transportasi, komunikasi dan jasa keuangan 0,02 persen, kata dia.

Ia menyampaikan beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga di kota Bukittinggi antara lain beras, cabai merah, jeruk, tomat sayur, nasi dengan lauk, daging ayam ras, shampo, ikan dencis, kentang dan buncis. (*/lek)Sumber: antara

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini