Ini Alasan Kapolda Sumbar Perintahkan Kapolres Hadiri Pendaftaran Calon

×

Ini Alasan Kapolda Sumbar Perintahkan Kapolres Hadiri Pendaftaran Calon

Bagikan berita
Ini Alasan Kapolda Sumbar Perintahkan Kapolres Hadiri Pendaftaran Calon
Ini Alasan Kapolda Sumbar Perintahkan Kapolres Hadiri Pendaftaran Calon

[caption id="attachment_10269" align="alignnone" width="768"]Kapolda Sumbar Brigjend Pol Bambang Sri Herwanto (bayu) Kapolda Sumbar Brigjend Pol Bambang Sri Herwanto (bayu)[/caption]PADANG - Kapolda Sumbar Brigjen Pol Bambang Sri Herwanto menginstruksikan setiap Kapolres ikut menghadiri pendaftaran pasangan calon kepala daerah di sekretariat Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

"Bagi daerah kabupaten/kota yang menyelenggarakan pemilihan kepala daerah (Pilkada) setiap Kapolres-nya wajib hadir untuk menyaksikan proses pendaftaran tersebut di KPU," kata Bambang, Senin (27/7).Kehadiran setiap Kapolres pada proses pendaftaran tersebut sangat penting, untuk memastikan kondisi pengamanan lapangan berjalan dengan baik dan lancar.

"Saya tidak menghendaki terjadinya permasalahan yang terkait dengan pengamanan," tegasnya.Secara umum kepolisian sudah siap mengamankan seluruh tahapan Pilkada Sumbar, dengan berbagai persiapan.

Pihaknya melakukan pendektesian dini terjadinya konflik di tingkat daerah untuk mencegah dan melakukan persiapan awal terhadap daerah itu."Pendektesian dini terus kami lakukan agar bisa mencegah dan memantau potensi konflik yang terjadi di daerah," katanya.

Ia menilai, setiap daerah di Sumbar memiliki potensi konflik yang berbeda, dalam hal ini Polri tidak membedakan dan selalu melakukan persiapan matang untuk mncegah terjadinya konflik.(*/aci)sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini