Ini Kesaksian Wartawan Singgalang yang Sempat Tertimpa Reruntuhan Longsor di Palupuah

×

Ini Kesaksian Wartawan Singgalang yang Sempat Tertimpa Reruntuhan Longsor di Palupuah

Bagikan berita
Ini Kesaksian Wartawan Singgalang yang Sempat Tertimpa Reruntuhan Longsor di Palupuah
Ini Kesaksian Wartawan Singgalang yang Sempat Tertimpa Reruntuhan Longsor di Palupuah

[caption id="attachment_20724" align="alignnone" width="600"]Ilustrasi (dok) Ilustrasi (dok)[/caption]AGAM - Mobil yang dikemudikan Musriadi Mursanif tertimbun longsor di Jorong Mudiak, Palupuah, Agam, Sabtu (4/6) sekitar pukul 16.30 WIB. Bagian depan minibus milik wartawan Singgalang itu hancur akibat tertimpa material.

"Saya dari Padang Panjang hendak ke Pasaman bersama istri dan tiga anak. Saat lewat di Palupuah tiba-tiba ada longsoran dari tebing menghantam mobil, hingga berbalik arah," ujarnya.Kuatnya hantaman material menyebabkan mobil Toyota Kijang tersebut rusak parah, terutama di bagian depan. Untungnya, ia dan keluarga selamat dalam bencana tersebut.

Dengan bantuan kepolisian dan masyarakat, mobil tersebut dapat dikeluarkan dari timbunan longsor, termasuk dua minibus lainnya. Meskipun demikian, semua mobil tersebut termasuk puluhan kendaraan lainnya masih terjebak akibat timbunan longsor itu menutupi badan jalan.(kasnadi)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini