Ini Kronologis Bentrok Pemuda Karya dengan Pemuda Pancasila di Medan

×

Ini Kronologis Bentrok Pemuda Karya dengan Pemuda Pancasila di Medan

Bagikan berita
Ini Kronologis Bentrok Pemuda Karya dengan Pemuda Pancasila di Medan
Ini Kronologis Bentrok Pemuda Karya dengan Pemuda Pancasila di Medan

[caption id="attachment_24259" align="alignnone" width="768"]Suasana pascabentrok antar dua ormas di Medan, Sumatera Utara (okezone.com) Suasana pascabentrok antar dua ormas di Medan, Sumatera Utara (okezone.com)[/caption]MEDAN - Aksi saling serang antara dua organisasi kepemudaan dari Pemuda Pancasila (PP) dan Ikatan Pemuda Karya (IPK) terjadi di Jalan Thamrin, Simpang Jalan Asia, Kecamatan Medan Area, Sumatera Utara, Sabtu (30/1).

Bentrokan itu terjadi saat konvoi kendaraan yang dilakukan salah satu ormas di pusat Kota Medan tiba-tiba menyerang ormas lainnya.Awal bentrokan itu ketika pada Sabtu sore sekira pukul 15.15 WIB di Jalan Thamrin-Medan. Sekitar 200 orang anggota ormas IPK yang selesai melaksanakan pelantikan di Jalan Kayu Besi melewati Jalan MH Thamrin.

Tiba-tiba mereka menyerang Kantor MPW (Majelis Pimpinan Wilayah) Pemuda Pancasila Sumut yang berada di Jalan MH Thamrin dengan melempari batu, dan membakar satu unit sepeda motor milik ormas Pemuda Pancasila.Tidak terima markasnya diserang, sebanyak 100 orang anggota ormas Pemuda Pancasila mengejar balik anggota IPK ke arah Jalan Asia Kecamatan Medan Kota, dan membakar Mobil Escudo Nopol BK 2 TW dan satu unit sepeda motor milik anggota ormas IPK.

Dalam serangan balik itu satu orang anggota IPK menjadi korban dan dilarikan ke RS Permata Bunda.Pasca-bentrok, anggota Pemuda Pancasila masih standby di Kantor Pemuda Pancasila wilayah Sumatera Utara di Jalan MH Thamrin No 95 A Kecamatan Medan Kota.

Penjagaan di kantor itu dikarenakan besok akan dilaksanakan pelantikan anggota Pemuda Pancasila di Lapangan Benteng Kota Medan. Saat ini pihak kepolisian dan Kodim 0201/BS sudah berada di lokasi kejadian untuk melakukan penjagaan.(aci)okezone1

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini