
AGAM – Sedikitnya 6 remaja putri tewas akibat ditabrak mobil Daihatsu Grand Max di Jalan Padang Koto Marapak, Kecamatan Palembayan, Agam, Sabtu (27/6).
Lima orang meninggal di lokasi kejadian. Sedangkan satu lagi di RSUD Lubuk Basung. Sementara satu korban lagi masih kritis dan kini sedang perawatan intensif di RSU M Djamil Padang.
Ini nama-nama korban tewas dan luka:
Laila Zaid (11)
Beti (16)
Sarwini (20)
Selfi Lusi Wardani (18)
Lidia Lusi Wardani (18)
Evilli Dwi Keyla Okvidios (8,5)
Luka-luka
Meri Herawati (15)