Irwan: Pertamina Jamin Tak Ada Kelangkaan BBM di Sumbar

×

Irwan: Pertamina Jamin Tak Ada Kelangkaan BBM di Sumbar

Bagikan berita
Foto Irwan: Pertamina Jamin Tak Ada Kelangkaan BBM di Sumbar
Foto Irwan: Pertamina Jamin Tak Ada Kelangkaan BBM di Sumbar

[caption id="attachment_31141" align="alignnone" width="650"]Gubernur Sumbar Irwan Prayitno (irwanprayitno.com) Gubernur Sumbar Irwan Prayitno (irwanprayitno.com)[/caption]PADANG - Gubernur Irwan Prayitno mengatakan, PT Pertamina menjamin tidak akan ada kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) pasca-insiden penyerangan Terminal BBM Bungus Teluk Kabung oleh sekelompok orang pada Selasa (7/6).

Kepastian itu disampaikannya, usai menerima kedatangan General Manager PT. Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I Sumatera Bagaian Utara, Romulo Hutapea di Kantor Gubernur Sumbar, Rabu (8/6).Dalam pertemuan itu pihak Pertamina menyampaikan kondisi Depo BBM Pertamina Bungus Teluk Kabung. "Mobil tanki yang mengirim BBM dari depo menuju SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) sudah bisa keluar. Tidak perlu khawatir kelangkaan,"ungkapnya.

Terkait persoalan PT. Pertamina dengan sejumlah masyarakat di sekitar wilayah Bungus Teluk Kabung yang memicu terjadinya penyerangan, Irwan mengaku telah mengarahkan Pertamina agar berkoordinasi dan meminta bantuan pada Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat untuk pengamanan. Selain itu juga melakukan pendekatan persuasif pada masyarakat.Sementara itu, General Manager PT Pertamina MOR I Sumatera Bagian Utara, Romulo Hutapea yang mendatangi kantor Gubernur Sumatera Barat tidak bersedia memberikan keterangan. Usai keluar dari ruangan gubernur, rombongan pihak Pertamina langsung beranjak pergi.(yose)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini