Iven TdS Belum Berdampak Bagi Kunjungan Wisatawan ke Limapuluh Kota

×

Iven TdS Belum Berdampak Bagi Kunjungan Wisatawan ke Limapuluh Kota

Bagikan berita
Foto Iven TdS Belum Berdampak Bagi Kunjungan Wisatawan ke Limapuluh Kota
Foto Iven TdS Belum Berdampak Bagi Kunjungan Wisatawan ke Limapuluh Kota

[caption id="attachment_6913" align="alignnone" width="650"]Tour de Singkarak (tourdesingkarak.com) Tour de Singkarak (tourdesingkarak.com)[/caption]SARILAMAK - Iven balap sepeda internasional Tour de Singkarak (TDS) belum memberi dampak terhadap jumlah kunjungan wisata ke Limapuluh Kota.

"Hingga saat ini belum ada peningkatan kunjungan wisatawan sekaitan dilaksanakan TDS," kata Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Limapuluh Kota Novyan Burano, Kamis (13/8).Alhasil dampak kegiatan tersebut belum dirasakan oleh kabupaten dan kota yang menjadi pelaksananya, khususnya Limapuluh Kota.

"Dampak dari kegiatan tersebut belum sebanding dengan anggaran yang dikeluarkan daerah untuk perhelatan olahraga tersebut," kata dia.Ia berharap kepada Pemprov Sumbar dan Kementerian Pariwisata agar para peserta TDS tersebut menginap di setiap kabupaten dan kota, tempat pelaksanaannya sehingga memberi dampat bagi perekonomian masyarakat.

Menurutnya, jika para atlet tersebut menginap di daerah tempat pelaksanaanya maka dengan sendirinya berpengaruh kepada perekonomian masyarakat."Kami telah mengusulkan kepada Dinas Pariwisata Sumbar dan Kementerian Pariwisata tentang hal tersebut," kata dia. (*/aci)

sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini