Jarak Pandang di Padang 1.300 Meter

×

Jarak Pandang di Padang 1.300 Meter

Bagikan berita
Jarak Pandang di Padang 1.300 Meter
Jarak Pandang di Padang 1.300 Meter

PADANG - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Ketaping, Sumatera Barat (Sumbar) melaporkan jarak pandang di kota itu pada Selasa pagi hanya sekitar 1.300 meter akibat kabut asap."Kondisi ini sama dengan hari sebelumnya kabut asap berasal dari kiriman provinsi tetangga yang ditiup angin ke Sumbar," kata Analisis Cuaca BMKG Ketaping, Neli Elvira saat dikonfirmasi di Padang, Selasa (20/10).

Menurut dia selama sumber api belum padam, maka asap akan terus ada apalagi saat ini angin berembus dari selatan ke tenggara.Sementara pada hari ini BMKG memperkirakan terdapat peluang hujan dengan intensitas ringan dan sedang terutama pada daerah pesisir barat Sumbar pada sore dan malam hari.

Salah seorang warga Padang Fathul mengatakan kabut asap yang terjadi semakin pekat dibandingkan sebelumnya sehingga ia memilih memakai masker saat berkendara. (*/lek)Sumber: antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini