Jelang Seri Perdana MotoGP 2018, Marquez Tak Akan Remehkan Vinales

Ă—

Jelang Seri Perdana MotoGP 2018, Marquez Tak Akan Remehkan Vinales

Bagikan berita
Jelang Seri Perdana MotoGP 2018, Marquez Tak Akan Remehkan Vinales
Jelang Seri Perdana MotoGP 2018, Marquez Tak Akan Remehkan Vinales

[caption id="attachment_48747" align="alignnone" width="800"] Maverick Vinales (twitter motogP)[/caption]AALST – Peta persaingan MotoGP musim ini akan segera bergulir di Sirkuit Losail, Qatar pada Minggu (18/3). Sejumlah pembalap dan tim bakal bersaing ketat untuk memperebutkan podium tertinggi di seri perdana tersebut.

Tak terkecuali bagi juara bertahan MotoGP 2017, Marc Marquez (Repsol Honda) yang bakal berjuang untuk merebut kembali gelar juara dunia musim ini. Ia akan menunjukkan penampilan terbaiknya dan ingin tampil konsisten selama satu kompetisi berlangsung.Marquez pun telah memetakan sejumlah pembalap yang menjadi pesaing utama dalam perebutan gelar juara MotoGP 2018. Ia menyebut Andrea Dovizioso (Ducati Corse), Valentino Rossi (Movistar Yamaha), dan Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3) sebagai rival kuat musim ini.

Namun, Marquez juga enggan untuk meremehkan rekan setim Rossi, yakni Maverick Vinales. Ia menilai pembalap berusia 23 tahun itu tak menunjukkan hasil maksimal saat menjalani sesi tes pramusim MotoGP 2018.Meski begitu, Marquez tetap menyebut Vinales mampu tampil kompetitif saat kompetisi dimulai. Terbukti di dua seri awal musim lalu, Top Gun -julukan Vinales- mampu tampil tercepat di Grand Prix (GP) Qatar dan Argentina.

Maka dari itu, Marquez menyampaikan persaingan MotoGP 2018 bakal berimbang dan ketat. Ia pun akan mewaspadai kekuatan para pembalap lain dan tetap fokus berikan penampilan terbaik.“Saya katakan mungkin Maverick (Vinales) merupakan pembalap yang agak tertinggal dari yang lain, tapi Anda tak bisa meremehkannya. Seperti biasanya, apa yang terjadi di pramusim bisa berubah saat musim balap telah dimulai,” ujar Marquez, seperti dilansir AS, Minggu (11/3).

“Saya yakin semua takkan menentu, ada banyak pembalap yang kompetitif. Jadi saya pikir persaingan nanti akan sangat berimbang,” pungkasnya. (aci)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini