Jemaah Masjid Muhammadan Tolak Keberadaan Krematorium

×

Jemaah Masjid Muhammadan Tolak Keberadaan Krematorium

Bagikan berita
Jemaah Masjid Muhammadan Tolak Keberadaan Krematorium
Jemaah Masjid Muhammadan Tolak Keberadaan Krematorium

[caption id="attachment_17140" align="alignnone" width="640"]Jemaah Masjid Muhammadan menyampaikan aspirasi penolakan keberadaan krematorium di dekat masjid kepada DPRD Padang. (bambang) Jemaah Masjid Muhammadan menyampaikan aspirasi penolakan keberadaan krematorium di dekat masjid kepada DPRD Padang. (bambang)[/caption]PADANG -Belasan jemaah Masjid Muhamadan mendatangi gedung DPRD Padang. Kedatangan mereka guna menyampaikan penolakan terhadap kehadiran dan operasional krematorium (rumah pembakaran mayat) milik Himpunan Bersatu Teguh (HBT) yang berdekatan dengan masjid itu.

Menurut Amirul Mukminin, perwakilan jemaah mengatakan keberadaan krematorium tersebut dinilai cukup meresahkan warga dan jemaah masjid. Lokasi krematorium yang hanya berjarak sekitar 40 meter dari masjid, sangat tidak etis. Ketika masyarakat sedang beribadah, tetapi di dekatnya ada pembakaran mayat."Kami menolak keberadaan krematorium itu di sekitar lokasi masjid. Selain itu berada di tengah-tengah pemukiman warga. Ini akan meresahkan masyarakat," katanya.

Hal senada dikatakan Ketua RT 02 RW 03 Kelurahan Pasa Gadang, Rudi Darwis. Dikatakan, sejak mulai berdirinya krematorium itu, masyarakat sudah menolak keberadaannya. Berbagai upaya penolakan sudah dilakukan, diantaranya mengirim surat penolakan ke lurah, camat Padang Selatan.Kedatangan belasan warga itu diterima langsung Ketua DPRD Padang Erisman didampingi sejumlah anggota DPRD diantaranya Ilham Maulana, Helmi Moesim, Osman Ayub, Azirwan dan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Erisman menyatakan, aspirasi masyarakat yang disampaikan itu akan dipelajari lebih lanjut dan didelegasikan ke komisi terkait. (bambang)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini