Kadinas Parekraf Klaim Kabut Asap Tak Rugikan Pariwisata Sumbar

×

Kadinas Parekraf Klaim Kabut Asap Tak Rugikan Pariwisata Sumbar

Bagikan berita
Kadinas Parekraf Klaim Kabut Asap Tak Rugikan Pariwisata Sumbar
Kadinas Parekraf Klaim Kabut Asap Tak Rugikan Pariwisata Sumbar

[caption id="attachment_15592" align="alignnone" width="3000"]Seorang nelayan menjala ikan di antara kabut asap yang menyelimuti Batang Anai, Padang Pariaman (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra) Seorang nelayan menjala ikan di antara kabut asap yang menyelimuti Batang Anai, Padang Pariaman (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)[/caption]PADANG - Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sumbar, Burhasman mengklaim kabut asap pembakaran lahan di Sumatera tidak merugikan sektor pariwisata di daerah tersebut.

"Terdapat keuntungan di bidang pariwisata akibat kabut asap. Contohnya banyak orang Pekanbaru, Jambi, dan Medan yang berangkat dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM)," katanya.Kabut asap menyebabkan beberapa bandara di sumber panas seperti Riau dan Jambi terpaksa ditutup, sehingga masyarakat harus transit di Padang sebelum melanjutkan penerbangan ke daerah tujuan.

"Selain hanya sekadar transit, tidak jarang wisatawan yang memilih untuk menginap di Padang dulu," kata dia.Hal ini berpengaruh pada tingkat kunjungan hotel di Padang yang meningkat dibanding sebelumnya. Sejumlah wisatawan bahkan kesulitan mendapatkan kamar hotel di Padang.

"Berdasarkan data Perhimpunan Hotel dan Restoran Indoneaia (PHRI) Sumbar terkait dampak kabut asap di sektor pariwisata, tidak ada laporan hotel dan restoran yang memberhentikan karyawannya," kata dia.(*/aci)sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini