JAKARTA – Agen Kapal Bahari Indonesia, Bimo Santoso membenarkan bahwa pihaknya sempat dihubungi Kapten Kapal yang mengalami kecelakaan di sekitar Laut Jawa, pada Selasa (21/7).
“Kebakaran terjadi sekira pukul 16.30 WIB. Kapal tersebut mengangkut 26 orang,” katanya.
Informasi yang diterima, kejadian tersebut bermula dari laporan adanya kebakaran di bagian kapal posisi maindeck. Kemungkinan bersumber dari mobil yang dibawa dalam kapal.
“Namun, kemudian sambungan telepon terputus, dan tidak bisa dihubungi hingga saat ini,” jelas Bimo.