Kasus HIV/AIDS di Wamena Meningkat Drastis

×

Kasus HIV/AIDS di Wamena Meningkat Drastis

Bagikan berita
Kasus HIV/AIDS di Wamena Meningkat Drastis
Kasus HIV/AIDS di Wamena Meningkat Drastis

hiv aidsPAPUA - Komisi Penanggulangan HIV/AIDS Jayawijaya mencatat angka prevalensi kasus HIV/AIDS di Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua hingga kini mencapai 5.100 kasus.

Ketua harian Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Jayawijaya, Gad Piramid Tabuni, di Wamena, Selasa (19/5) mengatakan, kasus HIV/AIDS di Jayawijaya berkembang cukup signifikan. Data itu terungkap dari semua lini layanan yang ada, seperti Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), Puskesmas, Posyandu, dan sebagainya."Kita terus kejar pencegahan dan penanggulangan kasus HIV/AIDS di Jayawijaya," ucap dia.

Menurut dia, Dinas Kesehatan setempat sudah melakukan identifikasi atas data itu untuk menekan angka prevalensi itu.Gad yang kini menjabat asisten II Sekda Kabupaten Jayawijaya itu mengaku menjamurnya media seks daring (online) itu menyulitkan KPA Jayawijaya untuk mendeteksi makin menjamurnya kasus itu di Wamena. (*/lek)

sumber: antara

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini