KBIH Nurzikrillah Mulai Bimbingan Pra-manasik Calon Jamaah Haji

×

KBIH Nurzikrillah Mulai Bimbingan Pra-manasik Calon Jamaah Haji

Bagikan berita
KBIH Nurzikrillah Mulai Bimbingan Pra-manasik Calon Jamaah Haji
KBIH Nurzikrillah Mulai Bimbingan Pra-manasik Calon Jamaah Haji

PADANG - Sebanyak 211 calon jamaah haji dari Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) Nurzikrillah mulai mengikuti bimbingan pra-manasik haji yang dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang, Marjanis di lokasi peragaan manasik haji Lubuk Minturun Sungai Lareh, Padang, Minggu (22/12).Bimbingan pra manasik haji tersebut merupakan persiapan keberangkatan ibadah haji tahun 2020 atau 1441 Hijriyah yang berlangsung selama tiga bulan, dengan rincian peserta haji khusus 23 orang dan jamaah haji reguler 188 orang.

Koordinator KBIH Nurzikrillah, Nurli Zakir Datuak Bungsu menjelaskan, jumlah calon jamaah haji tersebut masih sementara dan bisa bertambah nantinya. " Para calon jamaah haji ini nantinya akan diberikan bimbingan teknis manasik haji oleh petugas yang berkompeten di bidangnya, sehingga ibadah haji yang akan dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar," katanya.Pada hari, para calon jamaah haji diberikan arahan berupa kebijaksanaan teknis pemerintah dalam pelayanan umum dan ibadah yang akan dilaksanakan, serta pemahaman ketentuan haji dan umrah.

Nurli Zakir Datuak Bungsu juga menambahkan, pada Ahad depannya akan diberikan bimbingan tentang syarat rukun, wajib dan sunah haji dan umrah. Selanjutnya tentang kedudukan ibadah haji dalam pandangan Islam. Lalu perkenalan macam-macam shalat sunat, pemakaian ihram, miqot dan umrah. " Nantinya setiap Ahad akan diberikan bimbingan yang berbeda pembahasan, seperti tentang tata cara wukuf, mabit dan melontar serta sa'i dan tahalul sekaligus praktik, hingga pengetahuan tentang umrah dan haji, agar nantinya para jamaah mampu meraih haji yang mabrur," jelasnya. (rian)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini