Kebakaran di Belakang Olo Diduga Akibat Ledakan Mercon

×

Kebakaran di Belakang Olo Diduga Akibat Ledakan Mercon

Bagikan berita
Kebakaran di Belakang Olo Diduga Akibat Ledakan Mercon
Kebakaran di Belakang Olo Diduga Akibat Ledakan Mercon

[caption id="attachment_8191" align="alignnone" width="5184"]Kebakara  di Belakang Olo, Padang (rahmat zikri) Kebakara di Belakang Olo, Padang (rahmat zikri)[/caption]PADANG - Kebakaran hebat menghanguskan sebuah rumah kontarakan yang dihuni 10 keluarga di Jalan Belakang Olo, RT 06, RW, 07, Kelurahan Kampung Jao, Padang, Sabtu (20/6) pukul 19.30 WIB.

Polisi dan pihak terkait tengah menyelidiki penyebab kebakaran rumah yang terbuat dari kayu di kawasan padat pemukiman itu."Polisi masih memeriksa sumber api, tetapi dari keterangan sejumlah saksi diduga kuat akibat mercon yang dilempar anak-anak ke atap rumah, sehingga menimbulkan percikan api," ujar Kepala BPBDPK Kota Padang, Dedi Henidal di lokasi kejadian.

Pihaknya menurunkan enam armada pemadam yang dikendalikan sejumlah petugas untuk berupaya menjinakkan api, agar tak menjalar ke bangunan di sekitarnya.Upaya pemadaman sedikit terkendala dengan banyaknya barang-barang yang mudah terbakar di dalam rumah yan dikontrakkan itu. Bahkan sempat terjadi ledakan yang diduga berasal dari tabug gas.

Kerugian akibat bencana ini masih dihitung. Data sementara sekitar 400 juta. Ironisnya 10 KK yang mengontrak di rumah itu kehilangan tempat tinggal. (rahmat zikri)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini