
PADANG – Satu unit rumah dan dua sepeda motor hangus dalam peristiwa kebakaran di Jalan Jati I, Padang Timur, Kota Padang, Minggu (27/12).
Dani, (37) menantu Raufindo Hutagalung, pemilik rumah menuturkan ketika terjadi kebakaran ia sedang tidur. “Ketika itu saya lihat api sudah membakar sepeda motor, “ ujar dia.
Semua barang ludes terbakar. “Semoga Pemko Padang memberikan perhatian dan bantuan,” katanya.
Parahnya lagi, dalam situasi seperti itu, ada juga orang yang mengambil kesempatan. Bukanya menolong, malah diduga berupaya menjarah.
“Sewaktu saya dan petugas Damkar sedang berupaya memadamkan api, ada maling menyusup mengaku sebagai petugas, namun kabur entah kemana, “kata dia.
Setelah diperiksa, dua dompet berisikan uang tunai sekitar Rp300 ribu, kartu ATM, kartu mahsiswa, KTP, SIM, dan smartphone dibawa kabur orang itu,” katanya
Kapolsek Padang Timur, Kompol Febgendri mengatakan api diduga dari korsleting kabel listrik yang dicolokkan. Kabel tersebut terjuntai ke lantai yang berdekatan dengan sepeda motor. (deri)