Keluarga Korban Kecelakaan Mobil Patwal Terima Santunan

×

Keluarga Korban Kecelakaan Mobil Patwal Terima Santunan

Bagikan berita
Keluarga Korban Kecelakaan Mobil Patwal Terima Santunan
Keluarga Korban Kecelakaan Mobil Patwal Terima Santunan

[caption id="attachment_56073" align="alignnone" width="650"]Perwakilan PT Jasa Raharja Solok, Erizal menyerahkan santunan kepada keluarga korban, Sabtu (29/7). (ist) Perwakilan PT Jasa Raharja Solok, Erizal menyerahkan santunan kepada keluarga korban, Sabtu (29/7). (ist)[/caption]PADANG - PT Jasa Raharja Cabang Sumbar kembali menyerahkan santunan kepada ahli waris korban kecelakaan lalulintas. Kali ini menimpa pengendara sepeda motor Hasan Masril yang membonceng Fadli Ananda Putra, yang bertabrakan dengan mobil Patwal Polres Sawahlunto saat mengawal Walikota Sawahlunto Ali Yusuf di Arosuka, Kabupaten Solok, Jumat (28/7).

Akibat kecelakaan yang terjadi tepatnya di Jalan Solok - Padang kilometer 17, Gunung Talang, Kabupaten Solok tersebut, Fadli tewas, meski sebelumnya sempat dilarikan ke RSUD Arosuka. Sedangkan Hasan yang sempat dirawat di RS M. Djamil Padang, Sabtu (29/7) sore menghembuskan nafas terakhir.Berdasarkan informasi yang dihimpun, awalnya rombongan Walikota Sawahlunto melaju dari Solok ke arah Padang yang dikawal mobil Patwal Polres Sawahlunto yang dikemudikan Wandi A Saragih. Belum diketahui penyebabnya, pengendara motor Yupiter Z tiba-tiba berbelok ke kanan, sehingga kecelakaan tidak terelakan dan menimbulkan dua korban jiwa.

Kacab PT Jasa Raharja Sumbar, Bambang Panular melalui Kasubag Sumbangan Wajib (SW) dan Humas, Doni Firmansyah menyebutkan, setelah mengetahui peristiwa itu, Jasa Raharja menyerahkan santunan kepada ahli waris Fadli, Sabtu (29/7).Santunan Rp50 juta diserahkan Perwakilan Jasa Raharja Solok, Erizal bersama Wakapolres Solok Kompol Emanuel Lace, Kasatlantas Polres Solok AKP Anggara Rustamyono serta Kasatlantas Polres Sawahlunto, AKP Aditya. Santunan itu diterima Darmayetti (ibu korban) yang diantarkan ke alamat korban Jorong Pasa Baru, Koto Gadang Guguk, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok.

"Meski Sabtu libur, kami tetap memproses santunan, karena itu sudah jadi komitmen PT Jasa Raharja. Jika prosedur lengkap, penyerahan santunan secepat mungkin diberikan," ujar Doni. (andri)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini