Kemenkes Akui Pelayanan Kesehatan Masih Diwarnai Praktik Korupsi

×

Kemenkes Akui Pelayanan Kesehatan Masih Diwarnai Praktik Korupsi

Bagikan berita
Foto Kemenkes Akui Pelayanan Kesehatan Masih Diwarnai Praktik Korupsi
Foto Kemenkes Akui Pelayanan Kesehatan Masih Diwarnai Praktik Korupsi

[caption id="attachment_9560" align="alignnone" width="600"]Kemenkes (okezone.com) Kemenkes (okezone.com)[/caption]PADANG - Dunia pelayanan kesehatan juga tak luput dari praktik gratifikasi dan korupsi. Terbukti, dari banyaknya pengaduan dan ketidakpercayaan yang berkembang di tengah masyarakat.

“Kami tidak menampik, kalau indeks kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan belum sesuai harapan. Dalam survei, indeks kepercayaan dengan nilai lima yang dianggap sangat korup. Untuk pelayanan kesehatan bernilai 3,3 atau dianggap korup," kata Sekretaris Inspektur Jenderal Kementerian Kesehatan RI, S.R Mustikowati pada penandatanganan komitmen bersama RSUP M. Djamil Padang, dengan mitra kerja tentang pengendalian gratifikasi dan pencegahan tindak pidana korupsi, Jumat (18/12).Contoh kecil, kata dia, saat mengatakan kamar rawat penuh kepada pasien, tapi pasien tidak percaya dan tetap ngotot meminta kamar yang diinginkannya. Itu bukti dari masih lemahnya tingkat kepercayaan masyarakat.

Untuk itu, lanjutnya, penandatanganan komitmen dengan mitra kerja tentang pengendalian gratifikasi dan pencegahan tindak pidana korupsi ini, menjadi tindak lanjut pelaksanaan Instruksi Presiden Nomor 7 2015 tentang aksi pencegahan dan pemberantasan korupsi.Penandatanganan komitmen hari ini, juga menjadi tindak lanjut penandatanganan komitmen yang sudah dilaksanakan Menteri Kesehatan 2 April 2014 lalu dengan 11 mitra kerja.(yuke)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini