Kementerian PUPR Kucurkan Rp12,4 Miliar untuk Air Baku Kota Padang

×

Kementerian PUPR Kucurkan Rp12,4 Miliar untuk Air Baku Kota Padang

Bagikan berita
Foto Kementerian PUPR Kucurkan Rp12,4 Miliar untuk Air Baku Kota Padang
Foto Kementerian PUPR Kucurkan Rp12,4 Miliar untuk Air Baku Kota Padang

[caption id="attachment_7071" align="alignnone" width="600"] Ilustrasi (produkglutera.ne)[/caption]PADANG - Kota Padang memperoleh anggaran Rp12,4 miliar untuk pengelolaan air baku dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Anggaran itu untuk pengerjaan dua intake pengolahan air bersih.

"Untuk meningkatkan pelayanan air bersih tahun ini kita juga mengalokasikan anggaran senilai Rp12,4 miliar untuk pembangunan intake,"sebut Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera V, Maryadi Utama.Dua intake tersebut, yakni pengelolaan air baku di Panukahan Gadang, Kecamatan Koto Tangah. Kementrian PUPR mengalokasikan anggaran senilai Rp7,3 miliar untuk Panukahan Gadang.

Sisanya, Rp5,1 miliar untuk pembangunan intake Limau Manis, Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh. Pengerjaan pengelolaan air baku ini lanjutan kegiatan sebelumnya."Dengan pembangunan peningkatan pengeolaan air baku ini, kita harapkan ke depan cakupan air bersih di Kota Padang dapat maksimal," sebutnya. (yose/yuke)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini