Koalisi PKS, Gerindra dan PAN Kemungkinan Berlanjut Hingga Pilpres

×

Koalisi PKS, Gerindra dan PAN Kemungkinan Berlanjut Hingga Pilpres

Bagikan berita
Koalisi PKS, Gerindra dan PAN Kemungkinan Berlanjut Hingga Pilpres
Koalisi PKS, Gerindra dan PAN Kemungkinan Berlanjut Hingga Pilpres

[caption id="attachment_4153" align="alignnone" width="630"] Partai Keadilan Sejahtera (net)[/caption]JAKARTA - Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera menyebut koalisi bersama Gerindra dan PAN akan berpeluang berlanjut hingga Pilpres 2019.

“Kalau ngeliat kesepakatanannya ini steping stone buat 2019, peluangnya 3 partai bersama PKS, Gerindra dan PAN,” ujar Mardani di Jalan Juanda, Jakarta Pusat, Rabu (3/1).Mardani menjelaskan ketiga partai tersebut kemungkinan akan tetap berkoalisi di Pemilu Serentak 2019 dikarenakan mempunyai payung maju bersama di Pilkada Serentak 2018 sebagai landasan untuk 2019.

Namun, Mardani mengatakan PKS belum tentu mengusung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dalam Pilpres tahun 2019 nanti. Hal itu karena memang partainya memiliki kader-kader potensial untuk diusung sebagai calon presiden. “Kita partai kader, Januari kita majelis syuro mungkin ada pengumuman,” tutur Mardani.Akan tetapi, Mardani pun akan tetap menghargai usulan dari partai koalisi lainnya bila akan mengusung Prabowo. Sebab dirinya memandang semua parpol punya hak untuk mengusulkan nama calon Presiden.

“Kami menghargai apapun masukan usulan dari tiap partai di 3 partai koalisi itu. Kalau usulnya prabowo ya kita terima, karena etikanya tiap partai punya wewenang dan hak mengusulkan,” tukasnya kepada okezone. (aci)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini