Konstruksi Atap Ruko Rubuh Menutup Jalan Raya Bukittinggi - Payakumbuh

×

Konstruksi Atap Ruko Rubuh Menutup Jalan Raya Bukittinggi - Payakumbuh

Bagikan berita
Foto Konstruksi Atap Ruko Rubuh Menutup Jalan Raya Bukittinggi - Payakumbuh
Foto Konstruksi Atap Ruko Rubuh Menutup Jalan Raya Bukittinggi - Payakumbuh

AGAM - Akibat angin kencang, Sabtu (27/4) sekitar pukul 10.00 WIB mengakibatkan atap ruko dengan konstruksi besi di pinggir jalan lintas Bukittinggi - Payakumbuh, tepatnya dekat rumah makan Pondok Baselo, Batang Aia Katiak Biro rubuh, dan menutup akses lalu lintas dari Bukittinggi menuju Payakumbuh dan sebaliknya.Atap ruko dengan konstruksi besi tersebut persis jatuh diterbangkan angin di tengah jalan raya. Akibatnya kendaraan dari segala jenis tidak bisa lewat. Hanya hitungan beberapa menit saja antrean panjang mulai dari Simpang Tanjung Alam sampai ke Simpang Canduang tidak bisa dielakkan.

Kapolsek Ampek Angkek Canduang, AKP Suyatno kepada Singgalang di lokasi mengatakan, untuk mengantisipasi kemacetan yang terlalu lama dan panjang, anggotanya sudah mengarahkan pengendara untuk mengambil arah ke Batu Taba bagi yang akan menuju Payakumbuh. Sedangkan dari arah Payakumbuh menuju Bukittinggi di arahkan agar masuk jalan menuju Lasi atau Panampuang."Rubuhnya atap ruko disebabkan angin kencang. Atap dengan konstruksi besi tersebut terbongkar dan diterbangkan angin, kemudian jatuh persis di tengah jalan raya. Akibatnya kendaraan tidak bisa lewat. Macet panjang tidak dapat dielakkan. Berkat bantuan masyarakat dan anggota Polri serta anggota Damkar Agam, berselang sekitar 45 menit akhirnya reruntuhan atap ruko bisa diangkat ke pinggir jalan, dan lalu lintas kembali normal,"katanya.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Saat atas bersama konstruksi besinya jatuh ke jalan raya, pengendara tidak ada yang sedang melewati jalan di depan ruko tersebut. Saat berita ini diturunkan lalu lintas sudah kembali normal. (Maswir) 

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini