Korban Banjir di Pasaman Masih Kesulitan Air Bersih

×

Korban Banjir di Pasaman Masih Kesulitan Air Bersih

Bagikan berita
Foto Korban Banjir di Pasaman Masih Kesulitan Air Bersih
Foto Korban Banjir di Pasaman Masih Kesulitan Air Bersih

LUBUK SIKAPING - Ketua Relawan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sumatera Barat, Jajang Fadli menyatakan korban banjir di Kabupaten Pasaman masih mengalami krisis air bersih, karena tidak tersedia sumber air."Kami telah berusaha untuk dapat memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat korban banjir di Pasaman, yakni di Jorong Lambak Kecamatan Panti dengan melakukan pengeboran sumur, namun setelah dilakukan selama lima hari, kami belum dapat menyelesaikan pembuatan sumur tersebut," katanya.

Falam pengeboran sumur selama lima hari tersebut, walaupun sudah mendapatkan air, namun hingga saat ini belum dapat memenuhi kebutuhan warga Lambak karena kedalamanya masih kurang, dan kami harus mampu mengebor minimal sampai kedalaman 12 meter.Lubang sumur pertama yang digali terhenti pada kedalaman delapan meter disebabkan mata bor patah menghantam batu besar.

Dalam pengeboran untuk mendapatkan air bersih di lokasi bajir tersebut, teknologi yang digunakan masih sederhana dengan menggunakan tekanan air yang didorong mesin. Namun kondisi tersebut tidak mengurangi semangat tim untuk terus menggali.Banjir yang melanda daerah tersebut telah terjadi sejak satu bulan terakhir, tepatnya pada 7 Februari 2016, dan saat ini kendala masyarakat adalah kesulitan mendapatkan air bersih, sehingga untuk mandi saja mereka harus berjalan lebih kurang 1,5 kilometer baru bisa mendapatkan sumber air.

Jajang mengatakan, saat ini sumber air minum hanya bergantung mobil tangki air milik BPBD Pasaman. Sedangkan mobil air PMI sudah ditarik ke Kota Padang.(aci)sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini