PADANG – KPU Padang mengaku optimis mencapai target 70 persen partisipasi pemilih di Kota Padang pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar, 9 Desember mendatang.
Optimisme itu dikatakan Ketua KPU Padang Muhammad Sawati, Rabu (18/11).
Menurutnya, dia mengaku saat ini sejumlah kalangan merasa pesimis dan akan terjadi penurunan jumlah pemilih. Hal itu menurutnya sah-sah saja.