Longsor di Palembayan, Jalan Tertimbun Material

×

Longsor di Palembayan, Jalan Tertimbun Material

Bagikan berita
Longsor di Palembayan, Jalan Tertimbun Material
Longsor di Palembayan, Jalan Tertimbun Material

[caption id="attachment_44673" align="alignnone" width="650"] Satu unit alat dikerahkan untuk membersihkan jalan yang tertimbun material di Lubuk Gadang Nagari Ampek Koto Palembayan pada Kamis (17/11). (mursyidi)
Satu unit alat dikerahkan untuk membersihkan jalan yang tertimbun material di Lubuk Gadang Nagari Ampek Koto Palembayan pada Kamis (17/11). (mursyidi)[/caption]LUBUK BASUNG - Akibat hujan lebat, terjadi longsor tepatnya di Lubuk Gadang Nagari Ampek Koto Palembayan pada Kamis (17/11). Akibatnya jalan di daerah tersebut tertutup karena banyaknya material tanah yang memenuhi badan jalan.

“Pada saat kejadian, jalur jalan tertutup, karena banyaknya material berupa tanah, kayu-kayuan yang menutup jalan. Setidaknya jalan di daerah itu tertutup selama 14 jam setelah itu bisa dilalui kembali oleh kendaraan,” kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Agam Yunaidi kepada Singgalang, Jumat (18/11).Meski demikian, pengendara diminta agar tetap berhati-hati melewati jalan tersebut, karena masih ada siswa material dan licin. Sehingga diperlukan pembersihan lebih maksimal supaya pengendara kondisinya betul-betul aman.

Kepala BPBD Agam Bambang Warsito juga menegaskan, bahwa pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan pihak provinsi, karena jalan tersebut merupakan jalan provinsi dan diperlukan kerjasama dan meminta dukungan pihak lainnya, supaya jalan yang tertutup material tanah dapat aktif untuk arus lalu lintas di daerah itu. (sidi) 

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini