Lupakan Arema, Saatnya Fokus Hadapi Persib

×

Lupakan Arema, Saatnya Fokus Hadapi Persib

Sebarkan artikel ini
Pemain belakang SPFC, Boas Atururi harus pakai tongkat akibat engkel kaki kanannya mengalami cedera versus Arema FC, Minggu (5/3) malam di Stadion Kanjuruhan, Malang. (ronni/mo spfc)
Pemain belakang SPFC, Boas Atururi harus pakai tongkat akibat engkel kaki kanannya mengalami cedera versus Arema FC, Minggu (5/3) malam di Stadion Kanjuruhan, Malang. (ronni/mo spfc)

PADANG- Kekalahan yang dialami skuat Semen Padang FC atas Arema FC di leg kedua semifinal Piala Presiden 2017, Minggu (5/3) malam di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang harus dilupakan. Saatnya, Marcel Silva Sacramento cs, siap tempur melawan Persib dalam perebutan posisi ketiga, Minggu (12/3) di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

Senin (6/3) pagi pasukan Nilmaizar sudah menuju Jakarta. Direktur Teknik PT KSSP, Iskandar Z. Lubis melepas tim.

Iskandar meminta seluruh pemain harus tetap semangat dan menegakkan kepala. “Tidak ada yang disalahkan dan jangan down dengan kejadian yang telah terjadi. Tim SPFC akan menjadi contoh teladan bagi sepakbola Indonesia dalam bermain bola. Kita mampu menampilkan permainan yang bagus dan indah,” kata Iskandar melalui media officer tim, Rony Valega.

Baca Juga:  Timnas Menyerah dari Suriah 2-3, Ini Tanggapan Luis Milla

Manajer tim, Win Bernadino juga memotivasi pemain. “Ini pra musim, kita harus tatap Liga 1 yang merupakan target tim untuk menatap Asia Tim harus tetap kompak,” sugesti Win.

Nilmaizar dalam keterangan resmi usai laga menerangkan dalam sepakbola itu logika. “Saya mengapresiasi semua pemain yang telah berjuang keras. 10 pemain pasti berpengaruh karena Boas mengalami cedera. Saya tidak akan berkomentar soal wasit, padahal kedua tim main bagus. Kita akan evaluasi untuk Liga 1,” jabarnya